Sejarah SMA Informatika Ciamis


.


Seorang penggagas berdirinya SMA Plus Informatika, Beliau adalah Bapak Tatang DJauhari akrab di panggil TJ. Yang kala itu berniat mendirikan sekolah Menengah Atas yang berbasis Ke-Informatikaan, Yang kala itu di Kabupaten Ciamis belum ada sekolah yang berbasis Informatika.
    
Kemudian beliau berbicara kepada pemilik tanah dan bangunan sekolah yaitu Bapak H. Kotjon, untuk mendirikan sekolah dan alhamdulilah di ijinkan dan tanah itu tidak di perjual belikan hanya di perbolehkan untuk bidang pendidikan saja. Beliau bersama rekan-rekan yang lainya  berusaha bersama-sama untuk berdirinya sekolah SMA Plus Informatika


Akhirnya pada hari senin tanggal 22 Oktober 2001 berdirilah yang kala itu hanya sebuah Yayasan yang bernama Yayasan Pendidikan Bina Nusantara. Setelah itu setahun kemudian barulah SMA PLUS Informatika  diresmikan oleh bupati Kabupaten Ciamis yang kala itu Bupati Ciamis dijabat oleh Bapak Oma Sasmita dan masyarakat yang ikut menyaksikan pun sangat antusias

Your Reply